Banyuasin, medianusantaranews.com
Dalam kehadirannya di Jalan Kedongdong Raye Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin yang merupakan zona 2 Kabupaten Banyuasin kemarin, Cagub H Dodi Reza Alex Noerdin tanpa didampingi pasanganya sebagai Cawagub Sumsel H M Giri Rhamanda kiemas dalam melakukan Kampanye guna mengambil simpatisan warga di Banyuasin untuk dukungan mereka menuju Tahta Kursi Satu Gubernur Sumsel.
Dalam awal kampanye di zona 2 Kabupaten Banyuasin, pasangan dengan nomor urut 4 dalam pilkada gubernur Sumsel Dodi-Giri yang di usung 3 partai besar yakni partai Golkar, PDIP dan PKB ini akan sosialisaikan optimistisnya Sumsel 2 Tahun Bisa.
Optimis Dodi Reza mengatakan, bahwa penyampaian program 2 Tahun Bisa, kami siap meningkatkan kesejahteraan masyarakat baik dari infrastruktur jalan, Berobat dan Sekolah gratis, Kerajinan-Kerajinan yang ada di Sumsel, termasuk peningkatan produksi Kelapa sawit serta Getah Karet. “Jangan Ragu pemaparan program ini, karena inilah program yang diinginkan masyarakat sumatera selatan, bebernya.
Anak sulung orang nomor satu di Sumsel selama dua periode hingga saat ini menambahkan, Alhamdulillah dengan dukungan yang terus mengalir dan baru saja kita mendapat dukungan lagi dari 3 partai politik yang sudah lolos verifikasi, sebelumnya ada 3 parpol yang mendukung kita, ini ada 3 parpol lagi yang telah ikut mendukung kita, total ada 6 Partai yang siap berjuang bersama kita, imbuhnya.
Dodi juga mengingatkan, pada tanggal 27 Juni 2018 khusunya KPU akan mengadakan pilkada serentak pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur periode 2018-2023.
“Jangan Lupa 27 Juni 2018 pilih nomor 4″, ajak seraya berpamitan dengan pendukungnya untuk melanjutkan sapari kampanyenya.
(asta/waluyo)