Ketua FKSKM Lamtim Berbuka Puasa Bersama Anak Yatim Piatu dan Kaum Dhuafa

Sukadana, Medianusantaranews.com

Forum Komunikasi Surat Kabar Mingguan (FKSKM) Kabupaten Lampung Timur menyelenggarakan kegiatan buka puasa bersama serta memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa, acara tersebut berlangsung di rumah Cecep Sumarno Bendungan desa Surabaya Udik Kecamatan Sukadana Kabupaten Lampung timur, pada hari Senin,  (11/06/2018) Sore pukul 17.00 Wib sampai dengan pukul 19.00 Wib.

Acara tersebut dihadiri pengurus dan anggota FKSKM lampung Timur,  anak yatim Piatu, kaum duafa dan tokoh masyarakat desa setempat.

Ketua FKSKM Lamtim Tarmizi Husen mengatakan bahwa kegiatan buka bersama ini diharapkan menjadi momentum dan sebagai Ajang Silaturahmi untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada allah SWT,serta rasa kebersamaan berbagi dengan anak yatim piatu dan kaum dhuafa demi mencari keberkahan.

” Sehingga diharapkan kegiatan ini benar-benar mampu memberikan manfaat yang jauh lebih banyak dari acara buka bersama kita sendiri yang berupa membatalkan puasa kita hari ini, dan dengan memberikan santunan adalah upaya Pengurus dan anggota berbagi dibulan yang penuh baroqah ungkapnya.

Lanjutnya lagi, kali ini FKSKM Kabupaten Lamtim juga memberikan santunan dan bingkisan kepada 50 orang anak yatim piatu dan kaum dhuafa, mudah-mudahan kedepan FKSKM akan membantu lebih banyak lagi pungkas nya.

Kegiatan buka puasa bersama tersebut juga di isi dengan siraman rohani oleh Ustad Appan tokoh agama dari desa setempat.

Ustadz Appan berpesan “tidak diterima nya sholat mu apabila tidak menunaikan zakat dan sebaliknya tidak diterima nya zakat mu apabila tidak menunaikan sholat ungkap Ustadz Appan.

Diakhir Ceramahnya Ustadz Appan mendo’akan seluruh pengurus dan anggota FKSKM semoga lebih Sukses dan diberikan kemudahan dalam menjalani tugas jurnalistik tutupnya.

(Rusman Ali)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *