Nenek Nasia Sejak 7 September Menghilang

Banyuasin,medianusantaranews.com- Nenek Nasia (70) warga Jalur 23 Desa Sumber Rezeki Primer 1 Kecamatan Pulau Rimau Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan menghilang sejak hari Jum’at (07/09/2018) sekitar pukul 14.00 wib hingga saat ini belum diketahui dimana jejaknya, ucap Misno M Basir anak saatitemui wartawan dikediamannya (17/9).

Ibu saya ada yang melihat keluar dari rumah sekira pukul 14.00 wib, tetapi entah kemana arahnya dan sampai hari ini belum kami ketahui jeleknya dan kami sudah berusaha mencari kemana-mana juga menanyakan sama orang pintar pun belum diketemukan.

Kami sekeluarga berusahaencari informasi ketempat saudara baik yang ada di desa lain, tetapi belum ada kepastian, maka kami sekeluarga saat ini menelusuri jejak arahnya, sambung Triyono anak keduanya.

Jika ada yang mengetahui keberadaan ibu kami dengan ciri-ciri seperti difoto ini mohon dapat diantar kediaman kami di jalur 23 primer 1 Desa Sumber Rezeki atau bisa menghubungi nomor ponsel kami 0822 7995 5969, imbuh Fitri Asmitri juga anak ketiganya.

Untuk itu kata Kurnia anak bungsu korban menambahkan, jika mengetahui keberadaan ibu kami, dalam kondisi hidup atau sudah meninggal dunia sekalipun kami akan memberikan jasa sesuai dengan kemampuan kami, tutupnya.(jup)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *