rilis YPI Medan
Medan,(medianusantaranews.com)- Mahasiswa Medan Sumatera Utara yang tergabung dalam North Sumatera Youth Tobacco Control Movement (NSYTCM) menemukan fakta yang mencengangkan dari hasil penelusuran yang dilakukan di Lapangan Merdeka Medan Provinsi Sumatera Utara sebagai tempat umum juga sebagai tempat bermain anak yang merupakan kawasan tanpa rokok (KTR) mereka menemukan ribuan puntung rokok di kawasan tersebut.
Koordinator NSYTCM Zulqadri dengan didampingi sekretarisnya Khairul Ichsan Sipahutar mengatakan, bahwa temuan sisa rokok sebanyak 1.453 puntung itu pun dilakukan hanya di waktu pagi pada Minggu (21/11/21).
“Ini fakta yang mencengangkan yang seharusnya menjadi perhatian Wali Kota Medan dan di Medan sudah memiliki perda KTR, harusnya kawasan itu tidak ada lagi aktivitas merokok. Lapangan merdeka di Medan ini adalah satu dari 7 KTR yang harus terjaga,” ujar Zulqadri.
Ditambahkan Khairul, kegiatan ini mereka lakukan bekerjasama dengan Yayasan Pusaka Indonesia (YPI) sekaligus memperingati hari anak internasional.
“Ini adalah momen kita bersama untuk menuntut hak anak, hak untuk sehat, hak untuk tumbuh kembang. Dan rokok yang bertebaran di KTR menunjukan bahwa Pemerintah Kota Medan abai dengan kepentingan anak,” ujar Khairul.
Dalam Perayaan Hari Anak Sedunia tahun 2021, NSYTCM yang terdiri dari mahasiswa tersebut juga bermain permainan tradisional bersama anak-anak.
Khairul Ichsan juga mengajak kaum muda untuk tidak membiarkan angka perokok terus meningkat, ditambah lagi dengan masuknya angka perokok anak dibawah umur. Kaum muda harus sebagai pelopor dan penggerak.
Dalam kesempatan ini NSYTCM juga mengajak masyarakat menggunakan aplikasi pantau KTR, sebagai bentuk kontribusi kepada anak cucu agar kesehatan anak anak Indonesia bisa terjamin. (mnn/Ade/waluyo)