Kunjungan PWI Kabupaten Tulang Bawang ke DPRD Tulang Bawang disambut dengan baik oleh ketua DPRD, Sofi’i bersama anggota DPRD lainnya diruang kerjanya, pada Senin 13/05.
Pada sambutannya, Sopi’i yang juga didampingi oleh wakil ketua DPRD Tuba berharap dengan kunjungan tersebut akan terjalin semakin baik kerjasama antara PWI dan DPRD Tuba.
” Agar kedepannya antara DPRD dan PWI Tulang Bawang dapat bersinergi dengan baik dalam membangun Kabupaten Tulang Bawang,” kata Sofi’i.
Wakil Ketua II DPRD Herwan Saleh, mengatakan, semenjak ia menjadi anggota DPRD hingga saat ini, baru kali ini PWI audensi dengan DPRD.
“Ini merupakan langkah yang baik dilakukan oleh pengurus PWI, agar ada kedekatan dengan DPRD, insa Allah hubungan ini dapat terjalin baik,” ungkap Ketua DPD Partai Golkar Tulangbawang.
Dikatakan Abdurahman, ketua PWI Kabupaten Tuba bahwa kedepannya, pengurus PWI Tulangbawang akan dikoreksi ulang sejumlah pengurus yang sudah bergabung di lembaga lain, selain dari PWI.
“Kami akan keluarkan dari kepengurusan PWI Tuba, karena bertentangan dengan Anggaran Dasar dan Anggara Rumah Tangga (ADART) PWI, kami mengharapkan pengurus PWI yang loyalitasnya tinggi terhadap lembaga wartawan tertua di Indonesia,” harap Abdurahman.
Dalam pertemuan tersebut, Ketua DPRD Sopi’i, SH, dengan didampingi Wakil Ketua II DPRD Tuba, Herwan Saleh, Ketua Fraksi Gerindra Novi Marsani, Ketua Badan Kehormatan DPRD Sondak Rajaguguk, dan Anggota Komisi I DPRD Bambang Sumedi.
(ADV)