Ini Harapan Winarti Menggelar Lomba Dayung Pada HUT Ke 21 Tulang Bawang

Tulang Bawang, medianusantaranews.com

Dalam rangkaian HUT ke 21 Tulang Bawang, bupati Tulang Bawang Hj. Winarti. SE membuka perhelatan lomba dayung di sungai Bawang Latak, Selasa 13/03.

Selain bertujuan untuk memeriahkan perhelatan HUT Tuba ke 21, Winarti juga mengatakan jika perlombaan ini adalah sah satu upayanya mengenalkan potensi keindahan sungai di kabupaten Tulang Bawang.

” Kita juga berharap acara ini dapat mengenalkan potensi perairan di wilayah kabupaten Tulang Bawang khususnya di Menggala.” Ucap Winarti.

” Kita memiliki rawa – rawa yang indah serta ikan – ikan yang potensinya belum benar – benar digali. Mudah – mudahan dengan adanya gelaran lomba dayung ini masyarakat lebih dalam mengetahui semua potensi tersebut.” Tambahnya lagi.

Selain itu, Winarti juga berharap akan ada bibit – bibit baru atlit dayung yang kedepannya bisa mengharumkan kabupaten Tulang Bawang diperhelatan lain yang lebih bergengsi.

” Semoga dalam event – event seperti ini kita dapat menjaring bibit – bibit baru atlit dayung yang siap mengharumkan nama kabupaten Tulang Bawang diperhelatan yang lebih besar dan bergengsi.” Harap Winarti.

 

” Semoga perhelatan kali ini berjalan kondusif tanpa kendala apapun dan para atlit dapat terus menjunjung tinggi sportifitas agar tercapai apa tujuan dari perlombaan ini digelar.” Tutup Winarti.

(ADV)

 

 




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *